18 November 2014

Profil Perusahaan PT. Frisian Flag Indonesia


Sejarah Perusahaan PT. Frisian Flag
 
Berawal pada kisaran tahun 1870-an ketika para peternak bergabung dalam koperasi peternak sapi perah di seluruh Belanda. Pada waktu itu alat pendingin modern belum tersedia, sehingga menjalin kerja sama dengan pihak lokal menjadi cara yang paling efektif untuk menjaga agar penjualan susu terjaga dan meningkatkan kekuatan pasar.
Seiring berjalannya waktu, produksi susu meningkat pesat dan peternak mulai mencari cara terbaik agar produk mereka mampu bertahan lebih lama, karena harus melalui melewati perjalanan distribusi yang panjang, namun meski begitu produk mereka tetap dapat memberikan manfaat dan kebaikan susu.
Pada 1913, sekitar 30 koperasi memutuskan untuk mendirikan perusahaan sendiri di Leeuwarden dan pabrik pengolahan susu yang bernama De Cooperatieve Condensfabriek Friesland (CCF) atau Pabrik Susu Kental Manis Friesland. Tujuannya adalah untuk memproses susu yang dihasilkan peternak, dengan menggunakan metode penguapan dan memasarkannya secara lokal maupun internasional. Di tahun pertama setelah pabrik didirikan, CCF mulai mengekspor produk susu kental mereka ke seluruh Eropa.
Pada waktu yang sama, Friesche Vlag juga terdaftar sebagai merek dagang produk perusahaan, dengan unsur visual dan nama yang diambil dari bendera di daerah Friesland, Belanda Utara, yang terkenal dengan produk susunya. Pada tahun 1922, produk susu kaleng Frisian Flag dan Friesche Vlag pertama kali diekspor ke Hindia Belanda, salah satunya Batavia, Indonesia. Dan sejarah Frisian Flag di Indonesia pun dimulai.


Sejak awal kehadirannya, Susu Kental Manis dan produk susu Friesche Vlag, dipromosikan dan dijual oleh para mitra bisnis di seluruh penjuru Indonesia. Agar lebih mudah diterima oleh pasar dan masyarakat, produk ini kemudian dikenal dengan nama “soesoe tjap bendera”. Upaya strategis tersebut terbukti ampuh dan Susu Kental Manis pun mulai dikenal dan dicari konsumen di seluruh penjuru negeri. Identitas dan nama tersebut, hingga kini telah menjadi sebuah ikon.
 Namun, semua ini berhenti saat Jepang menjajah Indonesia dan Belanda terusir oleh mereka. Produk Susu Kental Manis Frisian Flag tidak dapat dikirim ke Indonesia karena terjadi blokade kapal asing oleh pihak Jepang.


Pada tahun 50an setelah masa kemerdekaan Indonesia, produk Susu Kental Manis kembali didatangkan dari Belanda, dan mulai dijual serta dipasarkan oleh mitra bisnis lokal.
Pada tahun 1968, PT Friesche Vlag Indonesia didirikan melalui kemitraan antara Cooperatieve Condensfabriek Friesland dan sebuah perusahaan lokal. Pada tahun 1969 pabrik Pasar Rebo mulai dibangun dan pada awal 1971, pabrik tersebut mulai memproduksi Susu Kental Manis untuk dipasarkan ke seluruh penjuru tanah air.
Pada tahun 1977, PT Foremost Indonesia dan pabrik Ciracas diambil alih, sehingga PT Friesche Vlag Indonesia memiliki 2 pabrik, yaitu Pasar Rebo dan Ciracas.
Setelah produk susu kental manis, PT Friesche Vlag Indonesia mulai memproduksi susu bubuk pada tahun 1979, susu pertumbuhan yang pertama di Indonesia pada 1988, dan susu UHT siap saji pada 1991.
Pada tahun 2002, perusahaan ini kemudian berganti nama menjadi PT Frisian Flag Indonesia, dan pada tahun-tahun berikutnya, beberapa perusahaan ikut bergabung di bawah bendera PT Frisian Flag Indonesia. Dan pada tahun 2010, Frisian Flag melakukan pembaharuan identitas atau logo produknya.
Tahun 2012 menjadi salah satu momen penting bagi Frisian Flag karena menandai 90 tahun keberadaannya, sebagai bagian penting tak terpisahkan dari kehidupan keluarga Indonesia. Dan hingga kini, PT Frisian Flag Indonesia masih terus melanjutkan komitmennya untuk membantu memperbaiki status gizi bangsa Indonesia melalui produk-produk inovatifnya.
 

Kode Etik Perusahaan

 Objektivitas FrieslandCampina ialah memproduksi, mengolah dan memasarkan susu, buah serta hasil olahannya sedemikian rupa dengan maksud menciptakan suatu nilai yang dapat dipertahankan dalam jangka panjang bagi konsumen, pelanggan, pemegang saham, karyawan, rekan bisnis serta komunitas dimana FrieslandCampina beroperasi. Untuk dapat menciptakan nilai ini, prioritas kami ialah menjadi suatu kegiatan usaha yang menguntungkan dan meningkatkan kualitas penjualan serta keuntungan dengan cara meningkatkan proporsi dari total penjualan dari produk yang beragam.
Kami menyadari bahwa mempertahankan loyalitas dan kepercayaan dari stakeholder kami merupakan hal yang amat penting dalam mencapai objektivitas di atas.
Kami berharap dapat meraih kepercayaan ini dengan cara berperilaku manajemen bertanggung jawab untuk memastikan bahwa seluruh karyawan menyadari adanya ketentuan-ketentuan ini dan berperilaku sesuai dengan ketentuan tersebut.
Reputasi perusahaan kita dibangun dari perilaku masing-masing karyawannya, bersama-sama kita bangun perusahaan ini dan untuk memastikan kelancaran usaha kita, mari bersama – sama mematuhi kode etik ini.

Penghargaan yang diraih Frisian Flag Indonesia

  • PEDULI GIZI 2012
  • PEDULI GIZI 2013
  • Penghargaan Industri Hijau 2012
  • Penghargaan Industri Hijau 2013
  • Sertifikasi ISO 17025, laboratorium FFI Pasar Rebo dan Ciracas pada Maret 2013.
  • Penerapan KAWASAN DILARANG MEROKOK 2013
  • penghargaan Indonesia Retailer Satisfaction Index (IRSI) 2013
  • Halal Award kategori Top Brand Halal 2013
  • Juara I taman swasta terbaik se-Jakarta Timur
  • Award for innovative nutritiouss food 2012 for frisian flag 1 – 3 Childrens Milk Category
  • Award for innovative nutritiouss food 2012 for frisian flag UHT
  • Proper award for environmental managemen 2011 for pasar reb0 and ciracas plant
  • Guinness World Records as the most participant taking part in a fingerprint test by 3.108 people in an event organization by Frisian Flag Indonesia at the mall of indonesia on 26 february 2011
  • Indonesia Original Brands 2011 as the highest appreciation for Yes brand UHT milk category from SWA
  • INA corporate sustainability award 2010 Best Corporate Sustainability Award for Community Development
  • INA corporate sustainability award 2010 Best Corporate Sustainability Award for Environment
  • Award from Museum Rekor Dunia Indonesia as the initiator of knowing children learning style through fingeprint program by the most participant 2010
  • Word of Mouth Marketing – Most Recommended Brand for 2009 first winner in sweetened condensed milk category from SWA & Onbee
  • Indonesia Customer Satisfaction Award 2007 – The best in achieving total customer satisfaction for ready to drink milk category from Frontier Consulting Group & SWA
  • Indonesia Employer of Choice Award 2007 – The 5th place for manufacturing category from SWA & Hay Group
  • Indonesia Employer of Choice Award 2007 – The 10th place
  • Indonesian Best Brand 2006 as Indonesian Golden Brand for UHT Milk (Sterilized) category from SWA – Indonesia Brand Award – MARS
  • Indonesian Best Brand 2006 as Indonesian Golden Brand for Sweetened Condensed Milk category from SWA – Indonesia Brand Award – MARS
  • Award from Museum Rekor Dunia Indonesia as the initator of the biggest of Children Creativity Book 2006
  • Indonesian Best Brand 2005 as the most valuable Brand in UHT Milk (Sterilized Category) from SWA – Indonesia Brand Award – MARS
  • Indonesian Best Brand 2005 as Indonesian Golden Brand for Sweetened Condensed Milk category from SWA – Indonesia Brand Award – MARS
  • Indonesian Best Brand 2005 as Indonesian Golden Brand for UHT Milk (Sterilized) category from SWA – Indonesia Brand Award – MARS
  • TV Ad Monitor 2005  for SKM “Ini Teh Susu” Version from Marketing Research Indonesia
  • The most powerfull distribution performance 2009 as the most powerfull account management Index for powder milk category from SWA CASA & MIX
  • Indonesia Best Brand Award – Best Brand Platinum 2009 for sweetened condensed milk product category from SWA Indonesia Brand Award – MARS
  • Indonesia Customer Satisfaction Award 2009 – The best achieving total customer satisfaction for Sweet Condensed Milk Category from Frontier Consulting Group & SWA
  • Golden Winner of Packaging Consumer Branding Award 2005 for condensed milk category  for Excellence in Branding, Design Merchandising & Technical Printing from Indonesian Brand Identity Summit
  • Golden Winner of Packaging Consumer Branding Award 2005 for Liquid Milk category  for Excellence in Branding, Design Merchandising & Technical Printing from Indonesian Brand Identity Summit
  • Silver Winner of Packaging Consumer Branding Award 2005 for Kids Powder Milk (> 1 Years) category  for Excellence in Branding, Design Merchandising & Technical Printing from Indonesian Brand Identity Summit
  • Top Brand for kids 2004 Based on Frontiers National Kids Survey
  • Indonesia Customer Satisfaction Award 2004 – The best in achieving total customer satisfaction for Powder Milk category from frontier Consulting Group & SWA
  • ISO 9001: 2008
  • OHSAS 18001: 2007
  • ISO 9001: 2006
  • ISO 22000: 2005
  • ISO 14001: 2004

Visi

Menjadi perusahaan nutrisi berbasis susu terkemuka yang menyediakan produk-produk berkualitas yang terjangkau bagi seluruh konsumen di Indonesia.

Misi

Berkomitmen untuk meningkatkan kualitas nutrisi masyarakat Indonesia dengan menyediakan produk berbasis susu yang berkualitas terbaik dan pendidikan mengenai gaya hidup sehat bagi masyarakat Indonesia.
 
Lokasi
 
PT. FRISIAN FLAG INDONESIA
Jl. Raya Bogor Km.5, Pasar Rebo, Jakarta 13760, Indonesia
Telp. +62218400611, +62218410945 Fax.  +622187780698
 
 
 
 
 
Sumber: frisianflag.com

Tidak ada komentar: